PALEMBANG, KOMPAS.TV - Aksi pengeroyokan yang dilakukan oleh mahasiswa senior dan alumni di kampus Politeknik Universitas Sriwijaya (POLSRI), Palembang, Sumatera Selatan, viral di media sosial.
Sebelumnya, aksi pengeroyokan ini terjadi pada Sabtu, 30 Oktober 2021.
Aksi pengeroyokan ini menyebabkan korban sempat dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan akibat luka lebam di bagian tubuh.
Lalu seperti apa kronologi dan motif pelaku pengeroyokan?
Baca Juga Aksi Jatanras Polres Gowa Kejar Terduga Pelaku Pengeroyokan yang Diduga Akibat Masalah Asmara di https://www.kompas.tv/article/213093/aksi-jatanras-polres-gowa-kejar-terduga-pelaku-pengeroyokan-yang-diduga-akibat-masalah-asmara
Kasatreskrim Polresta Palembang Kompol Tri Wahyudi menjelaskan kronologis kejadian tersebut. Kompol Tri mengatakan bahwa tersangka AJ diperiksa
"Tersangka AJ, dia bilang awalnya kawannya memberitahu bahwa mereka dikeroyok terlebih dahulu sebelum kejadian yang viral. Jadi karena tidak terima, maka dicari ayo mana, kita klarifikasi siapa yang ngeroyok kamu, kata kawannya si AJ ini," kata Kompol Tri dalam program Kompas Petang yang tayang pada Senin (1/11/2021).
Alhasil, dalam pernyataan Kompol Tri, AJ beserta kawan bertemu dengan korban dan langsung main hakim sendiri.
"Langsung dibalas, langsung dipukul ramai-ramai sehingga ngumpul semua teman-teman yang lain, yang udah katanya enggak jelas siapa aja yang ngeroyok. Akar permasalahannya dari situ," lanjut Kompol Tri.
Maka darinya, bila Kompol Tri menyimpulkan keterangan tersangka, motif tersebut adalah balas dendam dari kejadian sebelumnya.
#Pengeroyokan #PengeroyokMahasiswa #Palembang
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/227566/pengeroyok-mahasiswa-unsri-ditangkap-ini-kronologi-dan-motif-pelaku