Mau Jadi Selebgram,Ketahui Dulu Apa itu Endorse dan Engagement Rate?

2021-10-23 3

KOMPAS.TV- Kata endorse sangat populer di media sosial. Istilah tersebut, adalah kegiatan memasarkan sebuah produk. Dalam praktiknya disebut endorsement dalam bahasa inggris. Artinya, dukungan atau pengesahan. Mengutip Kompas.com endorsement adalah iklan atau promosi, yang menggunakan tokoh atau selebriti terkenal. Yang memiliki, pengakuan, kepercayaan, rasa hormat, dan sebagainya dari banyak orang. Makna orang terkenal kini makin meluas, mereka yang populer di media sosial. Memiliki julukan julukan masing masing.

Sebagai contoh, di Instagram disebut Selebgram. Kemudian di YouTube, disebut sebagai YouTuber. Semakin banyak pengikut di media sosial. Makin tinggi tarif endorsement.Karena, para pengikut cenderung mengikuti perilaku tokoh panutannya. Misalnya selebgram wanita memasarkan produk kecantikan. Tapi, tak semudah itu, ada engagement rate. Engagement rate adalah nilai presentase, antara jumlah pengikut yang aktif berinteraksi di media sosial. Makin tinggi nilai engagement rate, semakin besar keberhasilan endorsement. Angka engagement juga bisa menyeleksi jumlah pengikut palsu atau fake account

Baca Juga Selebgram Rachel Vennya Kabur dari Karantina Wisma Atlet, Satgas: Proses Hukum Tetap Berjalan di https://www.kompas.tv/article/222139/selebgram-rachel-vennya-kabur-dari-karantina-wisma-atlet-satgas-proses-hukum-tetap-berjalan

https://www.kompas.tv/article/222139/selebgram-rachel-vennya-kabur-dari-karantina-wisma-atlet-satgas-proses-hukum-tetap-berjalan

Grafis: Arief Rahman

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/224630/mau-jadi-selebgram-ketahui-dulu-apa-itu-endorse-dan-engagement-rate