Taman Margasatwa Ragunan Kembali Dibuka, Antrean Kendaraan Terlihat Sejak Pagi

2021-10-23 551

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat, atau PPKM level 2, Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, dibuka secara terbatas, Sabtu (23/10) pagi.

Baca Juga Alun-Alun Kota Batu dan Taman Margasatwa Ragunan Mulai Dibuka di https://www.kompas.tv/article/224494/alun-alun-kota-batu-dan-taman-margasatwa-ragunan-mulai-dibuka

Sebelumnya, Taman Margasatwa Ragunan sempat ditutup hampir empat bulan selama masa PPKM.

Antrean kendaraan pengunjung Taman Margasatwa Ragunan sudah terjadi satu jam sebelum jam operasional Ragunan dibuka.

Baca Juga Pilih-pilih Wisata ke Pantai di Bantul Sesuai Tanggal dan Pelat Nomor Kendaraan di https://www.kompas.tv/article/224321/pilih-pilih-wisata-ke-pantai-di-bantul-sesuai-tanggal-dan-pelat-nomor-kendaraan

Vaksinasi covid-19 minimal dosis pertama jadi syarat berwisata di Taman Margasatwa Ragunan.

Kembali mengingatkan, di masa pandemi covid-19, berwisata wajib mematuhi protokol kesehatan.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/224610/taman-margasatwa-ragunan-kembali-dibuka-antrean-kendaraan-terlihat-sejak-pagi