Intensitas Hujan Tinggi, Sampah Menumpuk di Pintu Air Manggarai

2021-10-20 228

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sampah kiriman dari hulu Sungai Ciliwung menumpuk di pintu air Manggarai, seiring dengan naiknya debit air sungai pada Rabu pagi.

Naiknya debit air dan sampah yang menumpun disebabkan oleh hujan yang turun sejak Senin dini hari hingga siang.

Peristiwa ini perlu diwaspadai seluruh wilayah, tidak hanya Pintu Air Manggarai saja, tetapi juga ke wilayah Jakarta Timur, seperti Kali Sunter, Kali Cipinang, dan Kali Baru Timur.

Baca Juga Hujan Sejak Sore Hingga Malam, Kecamatan Citereup, Bogor Dilanda Banjir di https://www.kompas.tv/article/223475/hujan-sejak-sore-hingga-malam-kecamatan-citereup-bogor-dilanda-banjir

Petugas dari UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta pun sudah melakukan pengangkatan sampah sejak Rabu pagi dengan pengerahan tiga alat berat.

Kemudian, lima mobil pengangkut sampah yang terdiri dari empat kendaraan truk besar dan satu tronton dikerahkan. Saat ini petugas masih menyelesaikan pengangkutan sampah di pintu air Manggarai.

Saat ini, ketinggian muka air di pintu air tersebut masih berada dalam batas normal.

Video ediotor: Febi Ramdani

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/223537/intensitas-hujan-tinggi-sampah-menumpuk-di-pintu-air-manggarai

Free Traffic Exchange