Sebanyak 23 wisatawan yang terjebak selama 6 jam di Waduk Jatiluhur berhasil ditemukan dan diselamatkan oleh petugas gabungan. Perahu yang mereka tumpangi terjebak eceng gondok sehingga tidak bisa bergerak.
Seluruh korban berhasil dievakuasi setelah petugas berupaya membuka jalur yang tertutup eceng gondok pukul 22.00 WIB. Berdasarkan informasi sementara 23 wisatawan ini terdiri dari 20 dewasa dan 3 anak.
Pada siang hari, para wisatawan meminta warga mengantar ke tengah dengan menggunakan dua perahu jukung. Namun, saat akan kembali di sore hari eceng gondok tertiup angin dan menutupi jalur. Upaya membuka jalur tidak membuahkan hasil. Sehingga mereka hanya bisa menunggu tim evakuasi datang. Peristiwa perahu terjebak eceng gondok seperti ini sudah beberapa kali terjadi di Waduk Jatiluhur.
Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id.
23 Wisatawan Terjebak 6 Jam, Insiden Perahu Terhalang Eceng Gondok Kerap Terjadi di Jatiluhur