Menhan Prabowo Subianto Ulang Tahun ke-70, Doa dan Harapan Mengalir

2021-10-17 632

JAKARTA, KOMPAS.TV Menteri Pertahanan Prabowo Subianto berulang tahun yang ke-70 pada Minggu, 17 Oktober 2021.

Kementerian Pertahanan mengucapkan selamat kepada Prabowo di akun Twitternya.

"Selamat Ulang Tahun ke-70 untuk Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto," cuit akun twitter resmi Kementerian Pertahanan (Kemhan), Minggu (17/10/2021).

Kementerian Pertahanan juga berharap Prabowo Subianto menjadi inspirasi dalam kepemimpinan untuk bangsa dan negara.

"Selalu menjadi inspirasi dalam kepemimpinan untuk bangsa dan negara," kata akun twitter Kemhan.

Baca Juga Prabowo Subianto 70 Tahun, Anak Begawan Ekonomi di Medan Pertahanan di https://www.kompas.tv/article/222417/prabowo-subianto-70-tahun-anak-begawan-ekonomi-di-medan-pertahanan

Sementara itu, ajudan Prabowo menucapkan selamat ulang tahun dan berharap agar suatu saat Prabowo diberikan kesempatan menjadi pemimpin NKRI.

"Dan doa kami yang terpenting adalah semoga suatu saat nanti Bapak diberikan kesempatan untuk menjadi Pemimpin di Negeri ini, Negara Kesatuan Republik Indonesia," tulis Rizky Irmansyah di akun Instagramnya (17/10/2021).

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad berharap Prabowo dapat tetap sehat, teguh dan semangat demi mewujudkan Indonesia yang kuat di bidang pertahanan.

"Selamat Ulang Tahun untuk pak @prabowo , saya berharap dan berdoa bapak tetap sehat, teguh dan semangat dalam berjuang mewujudkan Indonesia yang Kuat di bidang pertahanan melalui Konsep Sistem Pertahanan dan Keamanan Rakyat Semesta (Sishankamrata)," ujar Sufmi di Instagramnya.

Video Editor: Lisa Nurjannah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/222448/menhan-prabowo-subianto-ulang-tahun-ke-70-doa-dan-harapan-mengalir