Rusuh! Aksi Adu Jotos Hingga Kejar-kejaran Warnai Laga Liga 3 Indonesia

2021-10-11 1

Kericuhan warnai laga Persiwah Mempawah Vs Delta Khatulistiwa, pada penyisihan grup Liga 3 zona Kalbar di stadion Krisdasana Kota Singkawang.

Pertandingan sempat terhenti di babak kedua. Aksi adu jotos hingga kejar-kejaran antara pemain kedua tim tercipta di lapangan hijau.

Kerusuhan tersebut terjadi lantaran salah satu pemain Delta Khatulistiwa diduga dengan sengaja menyepak kaki kiper Persiwah.

Kejadian itu pun akhirnya berhasil diredam oleh petugas keamanan setempat dan pertandingan kembali dilanjutkan. Kedua tim harus puas berbagi poin setelah hasil akhir bermain imbang 1-1

------------

Naskah : Febry Rachadi