Hama Ulat Serang Tanaman Jagung

2021-10-11 3

MADIUN, KOMPAS.TV - Puluhan hektar tanaman jagung di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, rusak terserang hama ulat. Serangan hama ini terjadi sejak tanaman jagung masih berumur 10 hari. Akibat serangan hama ulat ini petani jagung akan terancam gagal panen.

Sejumlah petani di Desa Pucang Anom, Kecamatan Kebonsari, Madiun, Jawa Timur, mengeluhkan adanya hama ulat yang menyerang tanaman jagung mereka. Padahal sebentar lagi tanaman jagung petani ini, akan memasuki masa dimana jagung akan mulai berbuah.

Seperti yang dialami oleh Mochamad Ismail dan Alfiah. Tanaman jagung dilahan hampir satu hektar miliknya mulai diserang hama ulat sejak jagung masih berumur 10 hari pasca tanam. Ulat menyerang pada bagian pupus atau pucuk daun hingga mengakibatkan pertumbuhannya kurang maksimal. Hal serupa juga terjadi pada puluhan hektar tanaman jagung lainnya yang ada di wilayah setempat.

Tak hanya berdiam saja, para petani mengaku telah berupaya membasmi dengan menyemprotkan cairan pestisida. Namun, nyatanya hama satu ini tetap masih belum dapat teratasi.

Dapat dipastikan jika kondisi ini terus berlangsung, petani akan merugi karena hasil panen juga mengalami penurunan.

Di wilayah Kabupaten Madiun, terdapat sekitar 7000 hektar lahan pertanian berupa tanaman jagung . Dari luasan tersebut , sebagian diantaranya yang berada di wilayah Kebonsari , terdampak serangan hama tanaman berupa ulat. Kini petani hanya bisa berharap hasil panen nantinya tidak akan turun drastis, sehingga petani tidak kembali menanggung kerugian yang besar akibat serangan hama.

#beritamadiun

#hamaulat

#hamajagung

#jagung

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/220506/hama-ulat-serang-tanaman-jagung