DELI SERDANG, KOMPAS.TV - Rombongan atlet wushu Sumatera Utara yang berlaga di PON ke-20 di Papua, disambut meriah setibanya di Bandara Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang. Cabang wushu sendiri berhasil membawa pulang 5 medali emas, 5 perak dan 5 perunggu.
Setibanya di pintu keluar Bandara Kualanamu, rombongan atlet wushu Sumatera Utara disambut Tarian Melayu. Tarian selamat datang sebagai simbol penyambutan pahlawan yang baru pulang dari medan laga.
Cabang olahraga beladiri kebanggan Sumatera Utara ini berhasil memperoleh emas sesuai target yang diharapkan.
Pada PON di Papua, provinsi Sumatera Utara memberangkatkan 19 atlet cabang wushu. Sebanyak delapan atlet bertanding pada nomor taolu dan 11 atlet akan bertanding pada nomor sanda. (*)
#pon20papua #wushu #medaliemas #bandara #kualanamu #deliserdang #kompastv #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/219771/capai-target-perolehan-medali-rombongan-atlet-wushu-disambut-meriah