Kejar Sisa DPO, Operasi Madago Raya Akan Diperpanjang

2021-09-29 377

PALU, KOMPAS.TV - Satuan Tugas Operasi Madago Raya akan diperpanjang lagi pada awal bulan okteber ini. Satgas Madago Raya sendiri masih dalam tugas mencari sisa daftar pencarian orang yang kini berjumlah empat DPO.

Operasi gabungan TNI dan Polri di dalam Satuan Tugas Operasi Madago Raya masih akan diperpanjang, perpanjangan dilakukan menyusul masih adanya sisa daftar pencarian orang yang berjumlah 4 DPO.

Wilayah operasi Satuan Tugas Madago Raya sendiri mencangkup Kabupaten Poso, Kabupaten Sigi dan Kabupaten Parigi Moutong. Dalam satgas itu masih melibatkan sejumlah pasukan khusus baik dari TNI maupun Polri untuk mengejar sisa DPO.

Juru bicara Satuan Tugas Operasi Madago Raya Kombes Didik Supranoto meyakini selain mengejar sisa DPO, satgas juga akan menjamin keamanan warga di pedalaman di tiga kabupaten. Sejumlah pos sekat kejar telah didirikan di titik rawan perlintasan kelompok itu.

Selain melakukan pemgejaran, Satgas Madago Raya juga berupaya persuasif agar sisa DPO mau menyerah kan diri, bahkan mengurangi adanya simpatisan baru yang hendak bergabung dengan kelompok Mujahidin Indonesia Timur Poso.

#OperasiMadagoRaya #TerorisPoso #MIT

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/216718/kejar-sisa-dpo-operasi-madago-raya-akan-diperpanjang