Polres Sorong Siap Pengamanan Api PON Dari Distrik Klamono

2021-09-25 580

SORONG, KOMPAS.TV - Ada kurang lebih ratusan personil polres Sorong, yang sudah disiagakan untuk pengamanan pengambilan api pon, di distrik Klamono kabupaten Sorong, Papua Barat.

Sesuai dengan rencana anggota polisi polres Sorong akan disiagakan pada tiga titik utama yang akan dilewati atlet pembawa api pon. Dimulai dari lokasi pengambilan api di distrik Klamono, pendopo bupati hingga perbatasan kota kabupaten Sorong.

Rencananya api pekan olahraga nasional di provinsi Papua nanti, akan diambil pada sabtu 25 september mendatang. Sehingga sejak saat ini polres Sorong telah menyiagakan personil, untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif.

Setelah diambil dari distrik klamono, api pon akan diantarkan ke beberapa daerah, dengan menggunakan pesawat, melalui bandara udara Dominic Edward Osok Sorong.

#SorongPapuaBarat #PekanOlaragaNasional #PengamananApiPon

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/215288/polres-sorong-siap-pengamanan-api-pon-dari-distrik-klamono