Rumah Dinas Kepala Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Riau Diteror Bom Molotov, Pelaku Terekam CCTV!

2021-09-17 1,442

RIAU, KOMPAS.TV - Rumah Dinas Kepala Divisi Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM wilayah Riau, diteror bom molotov.

Diduga pelaku berjumlah dua orang mengenakan sepeda motor.

Baca Juga Kepala BNPT Ingatkan Adanya Potensi Ancaman Teror di PON XX Papua di https://www.kompas.tv/article/211986/kepala-bnpt-ingatkan-adanya-potensi-ancaman-teror-di-pon-xx-papua

Rekaman kamera CCTV ini merekam detik-detik pelemparan bom molotov oleh dua orang tak dikenal, pada pukul 04.30 pagi waktu setempat.

Pemilik rumah menyebut sedang melaksanakan ibadah shalat subuh, namun sempat mendengan suara lemparan dan pecahan kaca.

Saat pemilik rumah keluar, pelaku langsung melarikan diri dengan sepeda motor.

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun bom molotov yang dilempar membuat kerusakan mobil milik Kepala Dinas.

Dari hasil pemeriksaan di lokasi, polisi mengamankan barang bukti berupa pecahan botol dan sumbu.

Polisi juga menyelidiki rekaman kamera pengawas dan melakukan pemeriksaan saksi pemilik rumah.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/212516/rumah-dinas-kepala-divisi-pemasyarakatan-kemenkumham-riau-diteror-bom-molotov-pelaku-terekam-cctv

Free Traffic Exchange