LUMAJANG, KOMPAS.TV - Gunung Semeru di Lumajang Jawa Timur kembali mengeluarkan guguran lava pijar dalam dua hari terakhir. Jarak luncur guguran lava pijar mencapai 900 meter ke arah curah kobokan.
Guguran lava pijar terlihat jelas pada malam hari dari arah Desa Oro-Oro Ombo Kecamatan Pronojiwo Kabupaten Lumajang. Pusat guguran lava berada di posisi 200 meter dari arah kawah jonggring saloko.
Baca Juga Gunung Semeru Luncurkan Lava Pijar, Status Masih Waspada di https://www.kompas.tv/article/210274/gunung-semeru-luncurkan-lava-pijar-status-masih-waspada
Di pagi hari, masih terlihat jelas bekas guguran lava berwarna putih di arah tenggara gunung semeru. Sesekali terpantau juga letusan asap berwarna putih kelabu mengarah ke atas dengan jarak 500 meter dari bibir kawah.
Salah satu warga yang berada di lereng gunung semeru, Rubiadi, mengaku lava pijar terlihat di malam hari saat cuaca cerah tidak ada awan. Warga sekitar kadang panik saat melihat guguran lava pijar membesar.
Baca Juga Posko Darurat Erupsi Semeru Ada Di 2 Kecamatan di https://www.kompas.tv/article/128142/posko-darurat-erupsi-semeru-ada-di-2-kecamatan
Dari data pos pantau gunung semeru, tercatat terjadi 63 gempa letusan, 2 kali gempa guguran dan 2 kali gempa tektonik selama dua puluh empat jam terakhir.
Meski aktivitas meningkat, namun status gunung semeru masih berada di level II atau waspada.
#GunungSemeru #LavaPijar #ErupsiGunung
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/212430/gunung-semeru-kembali-keluarkan-lava-pijar-warga-sempat-panik