Sekolah Tatap Muka di Majalengka Sesuai Prokes

2021-09-04 13

MAJALENGKA, KOMPAS TV

Bupati bersama Forkopimda Kabupaten Majalengka, Jawa Barat meninjau pelaksanaan pembelajaran tatap muka atau PTM ke sekolah pemantauan tersebut untuk memastikan pelaksanaan PTM di tingkat sd hingga smp berjalan baik dan dilengkapi dengan protokol kesehatan covid-19.

Salah satunya Sekolah Menengah Pertama Negeri 4 Majalengka, Jawa Barat bupati bersama forum komunikasi pimpinan daerah atau Forkopimda Kabupaten Majalengka meninjau pelaksanaan pembelajaran tatap muka atau ptm terbatas.

Sebelumnya rombongan forum komunilasi pimpinan daerah atau Forkopimda Kabupaten Majalengka Jawa Barat melakukan peninjauan pelaksanaan pembelajaran tatap muka atau PTM di Sekolah Dasar Negeri Muncul 1 Dan Sekolah Dasar Negeri Munjul 2.

Menurut bupati bahwa dari hasil pemantauan bersama forum komunikasi pimpinan daerah atau Forkopimda Kabupaten Majalengka di tiga sekolah hasilnya cukup bagus dan dilengkapi dengan fasilitas protokol kesehatan covid-19.

Bupati menambahkan bahwa masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan diantaranya memakai masker mejaga jarak mencuci tangan dan menjahui kerumunan serta mengurangi aktifitas diluar rumah sehingga penyebaran covid-19 dapat dicegah.

Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .

IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/