Tim gabungan Nemangkawi, Polres Yahukimo dan Brimob Batalyon D Pelopor BKO Polres Yahukimo menangkap Ananias Yalak alias Senat Soll, satu dari tiga pimpinan KKB di Yahukimo yg sering melakukan penembakan dan pembunuhan.
Setelah hampir satu tahun lebih menjadi DPO terkait berbagai aksi pembunuhan di Yahukimo, tim gabungan Kamis (1/9/21) subuh berhasil menangkap Ananias Yalak alias Senat Soll di Jalan Samaru Distrik Dekai Kab Yahukimo.
Tiga kelompok KSSB di Yahukimo adalah Tenius Wijangge, Tenianus Magayang, Senat Soll. Menurut Direskrimum Polda Papua, Kombes Faisal Ramadhani bahwa Senat Soll yang juga mantan TNI adalah salah satu dari tiga kelompok KKB di Yahukimo sering melakulan penembakan dan pembunuhan.
Dalam penangkapan, tim gabungan terpaksa melumpuhkan tersangka dengan tembakan di kaki karena berusaha melakukan perlawanan dengan kampak. Selain Senat Soll, aparat juga mengamankan 5 orang lainnya dan saat ini masih diamankan bersama tersangka di Polres Yahukimo. Ricardo Hutahaean/ Kontributor Papua.
DPO Setahun, Pimpinan KKB Senat Soll Ditangkap di Yahukimo