Momen Penurunan Bendera Merah Putih di Istana

2021-08-17 2,093

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengikuti proses upacara penurunan bendera Sang Merah Putih dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Republik Indonesia, di Istana Merdeka, Selasa, 17 Agustus 2021.

 

Dalam upacara sore ini, Jokowi dan Ma'ruf kompak mengenakan setelan jas dan peci. Jokowi mengenakan jas biru gelap, sementara Ma'ruf memakai jas hitam. Para pejabat lain yang hadir mengenakan pakain adat.



Upacara penurunan bendera dilakukan oleh Paskibraka Tim Indonesia Tumbuh. Bertindak selaku Komandan Upacara ialah Kolonel Inf. Faisol Izuddin Karimi. Sebanyak tiga personel lain dari Tim Indonesia Tumbuh, yakni M Bimantara Widyanto sebagai komandan Kelompok 8 yang mewakili Sumatra Barat, Haafiz Habibullah sebagai pembentang bendera yang mewakili Jawa Timur, dan Zaidaan Kamal Anwar sebagai pengerek bendera yang mewakili Jawa Tengah.
Momen Penurunan Bendera Merah Putih di Istana