Balita Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bermain Mencari Ikan

2021-08-04 429

BALI, KOMPAS.TV - Dalam rekaman video amatir warga ini, tampak sejumlah warga Banjar Muding Kaja, Kerobokan Kaja, Badung, Bali, tengah berupaya mencari seorang anak balita yang dilaporkan hilang, ketika bermain di sungai kecil, Selasa (03/08) siang.

Tak berselang lama, korban pun ditemukan dalam kondisi lemas, sekitar satu kilometer dari lokasi ia dilaporkan hilang.

Dalam video ini kami harus mengaburkan sebagian gambar demi kenyamanan anda menonton.

Korban selanjutnya dibawa ke rumah sakit.

Pertolongan pertama sempat diberikan dalam perjalanan, namun sayang, nyawa sang anak balita tak bisa diselamatkan.

Peristiwa ini terjadi saat korban bermain sambil mencari ikan, di sungai kecil yang tak jauh dari rumahnya.

Namun arus sungai tiba-tiba kencang dan ketinggian air mencapai 50 sentimeter, karena sebelumnya hujan deras sempat mengguyur desa.