Ridwan Kamil Ingatkan Pemimpin di Jawa Barat Turun ke Lapangan Saat Pandemi

2021-07-31 242

JAKARTA, KOMPAS.TV Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menekankan kepada seluruh pemimpin di Jawa Barat, mulai dari kepala desa hingga bupati, untuk turun ke lapangan, apalagi di tengah pandemi Covid-19.

Menurutnya, kehadiran para pemimpin di lapangan tersebut sangat penting bagi masyarakat.

Ia mencontohkan, saat dirinya berkunjung ke Puskesmas Pondok Salam, Purwakarta, dimana para nakes terlihat bersemangat dan antusias dengan kedatangannya.

Ia pun mengaku, tak lupa menyapa dan mengambil beberapa foto selfie bersama para nakes tersebut. Menurut Emil, hal-hal seperti itu dapat menjadi penyemangat batin bagi mereka.

"Penting ya pemimpin turun sesekali itu, walaupun level saya level kebijakan ya. Tapi kalau pemimpin hadir, mau kepala desa, camat, bupati gubernur, tadi kan terlihat mereka jadi semangat. Karena mungkin sehari-harinya penuh dengan dedikasi, disapa, selfie lah ya, itu sedikit menjadi hadiah penyemangat batin saja", ungkap Emil saat berkunjung ke Purwakarta.

Sebelumnya, hari ini (31/7) Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berkunjung ke Purwakarta memantau jalannya proses vaksinasi di daerah-daerah.

Ditemani oleh sang istri, Emil pergi dengan menggunakan motor klasiknya.

Hal ini sengaja ia lakukan agar bisa memantau proses vaksinasi hingga pelosok desa.