Einstein Benar! Astronomer Temukan Cahaya Dari Balik Sebuah Black Hole - TomoNews

2021-07-31 4

LUAR ANGKASA — Untuk pertama kalinya para astronomer melihat sinar yang sangat terang, keluar dari sebuah black hole di galaksi lain, dengan menggunakan NASA NuStar dan XMM-Newton Guest Observer.

Mengingat black hole adalah wilayah dalam ruang-waktu, dan memiliki daya tarik gravitasi yang sangat kuat, bahkan setitik cahaya pun tidak bisa keluar dari sana, menurut NASA.

Namun berbeda dengan black hole ini.

Pada black hole yang berukuran 10 juta kali lebih besar dari Matahari kita dan berada di pusat sebuah galaksi spiral, I-Zwicky-1 - berjarak 800 juta cahaya dari bumi - ditemukan pancaran sinar-X yang menyala terang, keluar dari sana.

Menurut Wilkins, alasan cahaya tersebut dapat dilihat adalah karena adanya pembelokkan ruang, yang membelokkan cahaya dan medan magnet di sekitarnya.

Penelitian ini cocok dengan teori relativitas umum milik Albert Einstein yang menjelaskan definisi ruang & waktu, dimana benda masif dapat membengkokkan struktur alam semesta.

Di masa depan para peneliti masih memiliki misi untuk mengkarakterisasikan dan memahami bagaimana corona - fitur misterius pada blackhole tertentu - mampu menghasilkan sinar X terang tersebut, menurut European Space Agency.

SOURCES: Nature, NASA, NASA Blueshift, EurekAlert!, The European Space Agency
Light bending and X-ray echoes from behind a supermassive black hole | Nature
What Is a Black Hole? | NASA
EurekAlert! Science News Releases
100 Years of General Relativity | NASA Blueshift
ESA - XMM-Newton sees light echo from behind a black hole