Sesi-1: Kampanye Nasional Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) Sedunia

2021-07-16 6,093

Pandemi COVID-19 telah menjadi pengingat yang kuat bahwa salah satu cara paling sederhana namun efektif untuk menghentikan penyebaran virus adalah perilaku cuci tangan dengan sabun dan air (CTPS). Namun, di samping kesadaran perilaku higenitas dasar tersebut, akses ke fasilitas CTPS terbatas, dengan 40% populasi dunia (3 miliar orang) tidak memiliki akses kepada sarana CTPS di rumah mereka.

Kurangnya akses ini juga meluas ke sekolah, tempat kerja, fasilitas kesehatan, serta ruang publik tempat orang berkumpul seperti pasar dan pusat transportasi. Dalam konteks ini, kebersihan tangan sangat penting untuk menjaga anak-anak, guru, dokter, perawat, para pekerja dan masyarakat secara umum, agar aman dari penyebaran COVID-19 dan penyakit menular lainnya.

Sejak wabah COVID-19, Presiden Joko Widodo telah memperjuangkan perang melawan pandemi. Terhadap hal tersebut, tiga gelombang kampanye telah digulirkan oleh Kantor Kepresidenan Indonesia, dimulai dengan kampanye nasional pemakaian masker pada bulan Agustus, diikuti oleh kampanye Jaga Jarak pada September lalu, dan kampanye CTPS pada Oktober. Kampanye nasional CTPS selama Oktober, bertepatan dengan Hari CTPS Sedunia sebagai momentum kampanye dan advokasi di seluruh dunia setiap tanggal 15 Oktober.

Simak Kampanye Nasional Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) Sedunia pada Kamis 15 Oktober 2020 pukul 10:00 - 17:30 WIB.
#TanganBersihUntukSemua
#GlobalHandwashingDay
#HCTPS2020

Bersama:
- 10 Menteri Republik Indonesia
- 18 Pejabat Pemerintahan
- Kemitraan 19 Perusahaan, Organisasi & Asosiasi
======================================================

Mulai Sekarang #KalauBicaraPakaiData

Pantau dan Subscribe Katadata Indonesia.

Official Website : https://katadata.co.id/
Youtube : https://www.youtube.com/c/KatadataIndonesia
Instagram : https://www.instagram.com/katadatacoid
Facebook : https://www.facebook.com/katadatacoid/
Twitter : https://twitter.com/katadatacoid

======================================================