JAKARTA, KOMPAS.TV Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengkritik Menteri Sosial Tri Rismaharini soal pernyataannya yang mengancam akan memindahkan ASN di Balai Wyata Guna Bandung ke Papua.
"Pernyataan Menteri Sosial ini menyiratkan seolah Papua jd tempat hukuman ASN yg tak becus. Sebaiknya cabut saja pernyataan sensitif seperti ini," tulis Fadli Zon di akun Twitternya (13/7/2021).
Sebelumnya, Menteri Sosial Tri Rismaharini kecewa dan memarahi seluruh pegawai Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Wyata Guna Bandung pada Selasa (13/7) Kedatangan Risma hanya meninjau kesiapan dapur umum yang sengaja dibuat Kementerian Sosial untuk memasok telur matang kepada masyarakat, tenaga kesehatan, petugas pengamanan di masa PPKM Darurat.
Risma kecewa karena peralatan masak, dapur umum hingga personel dinilainya masih kurang banyak.
Sementara itu, banyak pegawai Balai Disabilitas Wyata Guna Bandung yang berada di dalam kantor sehingga tidak membantu operasional di dapur umum. Ia pun langsung meminta para pegawai berkumpul di lapangan.
Melihat hal ini, ia mengancam untuk memindahkan seluruh PNS kementerian sosial yang menjadi pegawai Balai Disabilitas Wyata Guna ke Papua jika masih tidak mau membantu operasional dapur umum.
"Saya tidak mau lihat seperti ini lagi. Kalau seperti ini lagi, saya pindahkan semua ke Papua. Saya enggak bisa pecat orang kalau nggak ada salah, tapi saya bisa pindahkan ke Papua. Jadi tolong yang peka," ujarnya dengan nada tinggi.
Video Editor: Agung Ramdhani