PPKM Darurat Aparat Gabungan Gelar Penyekatan Di Perbatasan

2021-07-14 49

SORONG, KOMPAS TV - Hari pertama pemberlakuan PPKM darurat di kota Sorong, aparat gabungan melakukan penyekatan di perbatasan kota dan kabupaten Sorong. Kegiatan ini sekaligus merupakan sosialisasi bagi warga.

Setelah diumumkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat secara darurat aparat gabungan melakukan penyekatan di perbatasan kota dan kabupaten sorong. Untuk hari pertama dilakukan sosialisasi dan himbauan bermasker.

Kegiatan penyekatan akan berlangsung hingga 20 Juli mendatang. Penyekatan ini dilakukan mengingat arus kendaraan dari kabupaten tetangga cukup meningkat. Sehingga untuk mencegah penyebaran Covid 19 warga yang tidak berkepentingan dilarang masuk ke kota Sorong.

Nantinya ada 6 titik lokasi penyekatan, diantaranya area bandara, 4 pelabuhan, perbatasan kota kabupaten Sorong dan kota kabupaten Tambrauw.

Wali kota menghimbau agar seluruh kepala daerah di Sorong raya dapat menjaga warganya untuk tidak bepergian ke kota Sorong, agar membantu memutus mata rantai penyebaran Virus Korona.

#SorongPapuaBarat #PPKMDarurat #Covid19