Jakmania dan Pemprov DKI Berikan Vaksin Untuk Suporter

2021-06-29 365

KOMPAS.TV - Kelompok suporter Persija, The Jakmania bekerjasama dengan Pemprov DKI Jakarta mendorong percepatan vaksinasi masyarakat.

Anggota The Jakmania yang mendaftar ke korwil akan difasilitasi vaksinasi gratis dari Pemprov DKI Jakarta.

Memiliki basis anggota yang cukup besar, kelompok suporter Persija Jakarta, The Jakmania ingin berkontribusi dalam perang melawan pandemi covid-19 di Indonesia khususnya Ibu Kota Jakarta.

Bekerjasama dengan pemerintah Provinsi DKI Jakarta, The Jakmania akan membantu pemerintah dalam percepatan penyaluran vaksinasi ke masyarakat.

Anggota The Jakmania akan menerima vaksin gratis dari Pemprov DKI Jakarta.

Ketua Umum The Jakmania, Diky Soemarno menjelaskan ini merupakan upaya The Jakmania untuk ikut andil dalam perang melawan pandemi covid 19.

Diky berharap, The Jakmania antusias untuk ikut menyukseskan program yang bertujuan agar sepak bola tanah air bisa kembali bergeliat.

Ada beberapa syarat dan mekanisme yang harus dilalui. Selain memiliki kartu anggota, The Jakmania yang akan mendaftar juga wajib melampirkan KTP dan nomor ponsel.

Adapun pendaftaran telah dibuka dan akan ditutup pada 10 Juli. Vaksin diberikan di sentra pelayanan vaksin Pemprov DKI Jakarta.