Vaksinasi Covid-19 kini terus dilakukan oleh pemerintah guna menekan laju penularan virus corona. Mulai abainya sebagian warga ditambah munculnya varian delta dari virus tersebut membuat penyebaran Covid-19 lebih mudah dan cepat.
Di bagian hilir, tenaga kesehatan kewalahan melayani pasien yang membanjiri fasilitas kesehatan. Tim Mitigasi PB IDI (Ikatan Dokter Indonesia) dan 5 perhimpunan dokter mendesak pemerintah untuk melakukan PSBB ketat di Pulau Jawa selama dua pekan.
Jika tidak, sistem kesehatan akan kolaps karena nakes dan faskes tak sanggup lagi menangani pasien Covid-19 yang membludak. Kita tidak sedang baik-baik saja. Patuhi protokol kesehatan, sayangi diri, keluarga, dan orang lain.
Kita pasti bisa melewati ini semua...