JAKARTA, KOMPAS.TV Inilah antrean yang terjadi di Mcd di Kawasan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat.
Para ojek online mengantre untuk melakukan pembelian makanan promo menu varian grup boy band asal Korea Selatan, BTS. Antrean ini mengakibatkan terjadi kerumunan dan pelanggaran prokes.
Antrean hingga keluar gedung membuat petugas Satpol PP melakukan tindakan tegas berupa penutupan 1x24 jam kepada restoran tersebut.
"Kami bertindak terkait prokes antrean driver online, jadi kami memberlakukan penutupan sementara selama 1x24 jam," ujar Ade Prawira, petugas Satpol PP Kelurahan Cikini.
Petugas Satpol PP Kelurahan Cikini, Jakarta Pusat yang datang langsung melakukan penutupan sementara selama 1 x 24 jam dan melakukan penuguran pihak restoran karena mengabaikan protokol kesehatan.
Hingga saat ini petugas Gugus Tugas Covid-19 Kelurahan Cikini Jakarta Pusat masih masih melakukan penjagaan dan pihak pengelola belum bisa memberikan keteran terkait adanya pelanggaran prokes.
Video Editor: Vila Randita