TIMIKA, KOMPAS, TV - Inilah video detik-detik saat pasukan TNI Polri terlibat kontak senjata dengan kelompok kriminal teroris bersenjata di dekat Bandara Aminggaru, Ilaga, Puncak pada Jumat pagi.
Kontak senjata terjadi saat pasukan TNI-Polri yang dipimpin Kapolres Puncak Kompol I Nyoman Punia hendak melakukan penyisiran dan olah TKP pasca pembakaran fasilitas Bandara Aminggaru oleh kelompok kriminal teroris bersenjata pada Kamis petang.
Saat masih di jalan samping bandara, Pasukan TNI-Polri yang menggunakan kendaraan ditembaki kelompok kriminal teroris bersenjata.
Kontak senjata terjadi sekitar tiga jam.
Pasca kontak sentaja, pasukan TNI-Polri berhasil menguasai Bandara Aminggaru dan Satgas Penegakan Hukum Operasi Nemangkawi dapat melakukan olah TKP.
Sebelumnya, Pada Kamis (3/5) petang kelompok kriminal teroris bersenjata melakukan pembakaran sejumlah fasilitas di Bandara Aminggaru Ilaga, Puncak, Papua.
Fasilitas yang dibakar diantaranya tower air traffic controller milik Air Nav dan ruang tunggu.
Termasuk sebuah pesawat rusak yang terpakir di pinggir landasan bandara.
Video Editor: Faqih