KOMPAS.TV - Konflik Israel Palestina kian panas setelah aksi militer Israel dibalas Hamas dengan membombardir Israel menggunakan roket.
Sebelumnya, tentara Israel menyerang warga Palestina yang tengah beribadah di kompleks Masjid Al-Aqsa beberapa hari sebelum Idul Fitri.
Militer Israel mewaspadai keberadaan pasukan khusus Hamas, yaitu Izzuddin Al-Qassam, atau lebih dikenal Brigade Al Qassam, merupakan sayap militer dari organisasi Hamas Palestina yang dibentuk pada 1991.
Nama Brigade Al Qassam merujuk pada Izz Ad Din Al Qassam, seorang pendakwah di Palestina.
Melansir laporan resmi yang dirilis Pemerintah Australia, Brigade Al Qassam secara resmi didirikan untuk membantu kemampuan militer Hamas.
Tujuan utamanya yakni penyatuan Israel dan wilayah Palestina di bawah pemerintahan Islam.
Awalnya, Brigade Al Qassam diorganisasi secara rahasia. Kelompok ini telah mengadopsi beragam taktik dalam upaya mengalahkan Israel, termasuk serangan roket tanpa pandang bulu, bom bunuh diri, dan penculikan di dalam kawasan okupasi Israel.
Pasukan Brigade Al Qassam dinilai memiliki kemampuan tempur kompleks dan mematikan. Sebagai pasukan militer dengan berbagai sel rahasia, jumlah anggota Brigade Al Qassam tak diketahui pasti.
International Crisis Group pada tahun 2009 menggambarkan kekuatan pasukan ini diperkirakan mencapai 7-10 ribu anggota dengan sekitar 20 ribu anggota cadangan.
Brigade Al Qassam dipimpin oleh Mohammed Deif sejak 2002. Deif telah digambarkan oleh media Israel sebagai orang yang paling dicari di Israel.
Mengutip nationalsecurity.gov.au, Brigade Al-Qassam tidak pernah melancarkan serangan di luar wilayah Israel atau Palestina. Mereka juga tidak pernah menyasar negara selain Israel.
Untuk diketahui, Australia bersama sejumlah negara seperti Amerika Serikat, Selandia Baru, Inggris dan Uni Eropa mengklasifikasikan brigade ini sebagai kelompok teroris.(*)
Grafis: Arief Rahman