Positif Covid-19, Aktivis Birgaldo Sinaga Meninggal Dunia

2021-05-15 1

KOMPAS.TV - Aktivis dan juga pegiat media sosial Birgaldo Sinaga meninggal dunia setelah sempat dirawat di sebuah rumah sakit di Batam, Provinsi Kepulauan Riau karena positif covid-19.

Almarhum Birgaldo Sinaga dimakamkan tadi pagi dengan aturan protokol kesehatan di pemakamam umum Sei Temiang Batam, Kepulauan Riau.

Kerabat Birgaldo mengatakan almarhum sempat mengeluh batuk dan flu sebelum dinyatakan positif covid-19.

Semasa hidupnya Birgaldo aktif dalam kegiatan kemanusian salah satunya membantu perawatan anak korban bom teroris di Samarinda Kalimantan Timur tahun 2016 lalu.

Dan pernah menjadi relawan pendukung Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Pilgub Jakarta.

Terakhir Birgaldo menjadi Staff Khusus Gubernur Provinsi Kepulauan Riau.

Ucapan duka cita terhadap meninggalnya pegiat media sosial Birgaldo Sinaga juga disampaikan oleh Mantan Gubernur Dki Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Dalam akun instagramya Ahok mengunggah foto hitam putih Brigaldo dan menuliskan kata-kata sebagai berikut:

"Turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya saudara @birgaldo_sinaga. Terima kasih atas dukungannya kepada saya selama ini. Kiranya tuhan memberikan kekuatan serta penghiburan kepada keluarga yang ditinggalkan. Rest In Peace."

Birgaldo semasa hidupnya adalah pendukung Ahok dan pernah terlibat aksi mengawal persidangan kasus penistaan agama yang dijalani Ahok.

Free Traffic Exchange