VIVA – Beredar rekaman CCTV pemukulan imam masjid saat memimpin salat subuh. Peristiwa itu terjadi di Masjid Baitul Ar’sy Perumahan Widya Graha II, Jalan Srikandi. Terlihat seorang pria tiba-tiba masuk ke masjid dan melakukan pemukulan. Sejumlah jamaah pun sontak menghentikan salat dan mencegah pria tersebut.