Festival Vaksinasi Massal Di Makassar, Cetak Rekor Terbanyak

2021-04-15 697

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Ribuan masyarakat mengikuti festival vaksinasi massal yang dilaksanakan persatuan masyarakat kristen indonesia timur, bekerjasama dengan grab. Vaksinasi massal yang digelar di salah satu mall ini, juga mencetak rekor sebagai vaksinasi massal terbanyak dalam satu lokasi.

Sebanyak tiga ribu lima ratus lebih, peserta mulai dari lansia, pelayanan publik, dan pedagang pasar, mengikuti festival vaksinasi massal. Vaksinasi massal yang dilaksanakan mulai pagi hingga sore hari, mencetak rekor baru sebagai vaksinasi massal terbanyak dalam satu lokasi. Apresiasi ini diberikan lembaga prestasi indonesia dunia atau leprid, kepada pemerintah kota makassar, serta penyelenggara vaksinasi massal.

Meski dihadiri ribuan peserta, penyelenggara tetap menerapkan protokol kesehatan seperti menjaga jarak, dan penggunaan masker.

Festival vaksinasi massal digelar, untuk membantu pemerintah mempercepat vaksinasi, agar terbangun kekebalan komunal, dan upaya memutus mata rantai covid19.

#VAKSINASI
#FESTIVAL
#COVID19