SUKABUMI, KOMPAS.TV - Aksi pencurian kotak amal di sebuah masjid di Sukabumi terekam kamera pemantau.
Dalam hitungan jam, pelaku dapat ditangkap polisi.
Dalam rekaman kamera pemantau, pelaku masuk dan berpura-pura solat di dalam masjid.
Setelah kondisi dianggap aman, pelaku melakukan aksinya dengan mecuri kotak amal.
Pelaku dapat ditangkap setelah polisi memeriksa rekaman kamera pemantau.
Pelaku mengaku mencuri kotak amal untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.