MALANG, KOMPAS.TV - Aris Fauzin lebih memilih ternak kelinci hias yang di awali dengan hobi sekarang menjadi ladang mata pencaharian. Dulu kelinci salah satu hewan liar dan kebanyakan kelinci hidupnya di hutan-hutan.
Kelinci kini banyak sekali diminati dari kalangan anak anak bahkan orang dewasa, karena termasuk hewan lucu dan sangat jinak.
Meski sempat terpuruk oleh pandemi covid-19 kini permintaan warga yang hobi memelihara kelinci, justru semakin ramai.
Pembersihan rutin ini juga dilakukan dengan menyikat seluruh ruangan dengan air bersih, dan juga mengganti serta memenuhi air bersih untuk minum. Tempat pakan juga dubersihkan dan tentunya diisi dengan pakan yang baru.
Tiap jenis kelinci memiliki jenis dan perawatan masing-masing. Pasalnya mereka memiliki karakter yang berbeda-beda, sehingga mempengaruhi cara pendekatannya.
Hobi ini terus berkembang, hingga akhirnya diniatkan untuk ternak dan dijual. dari total 20 ekor kelinci lokal, kini dia memiliki lebih dari 300 ekor induk kelinci, semuanya adakah kelinci hias dan tidak ada kelinci lokal.