Presiden Jokowi Resmikan Bandara Kuabang di Kabupaten Halmahera

2021-03-24 1,385

HALMAHERA, KOMPAS.TV - Presiden Republik Indonesia hari ini (24/03/2021) meresmikan Bandara Kuabang di Kecamatan Kao, Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara.

Selain meresmikan bandara, Presiden Jokowi juga akan memantau jalannya vaksinasi di Kabupaten Halmahera Utara.

Sebelum meninjau pelaksanaan vaksinasi, Presiden Joko Widodo terlebih dulu meresmikan pengoperasian bandara di kawasan Pulau Halmahera ini.

Menurut presiden, Bandara Kuabang Kao nantinya akan menjadi jalur transportasi yang akan semakin mempersatukan daerah-daerah yang ada, dan semakin mempermudah akses bagi semua warga terutama dari segi transportasi.

Presiden juga menyatakan, pembangunan infrastruktur tidak hanya membangun fisik tetapi juga pada akhirnya membangun budaya.

Bandara Kuabang memiliki landasan hubung (taxiway) 100m x 23m dan landasan parkir (apron) 157m x 72m, yang mampu menampung sebanyak 3 pesawat jenis ATR dan 1 pesawat boeing.