Penolakan KLB Deli Serdang Kian Meluas

2021-03-23 507

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Penolakan DPC Partai Demokrat, Kota Pekalongan, Jawa Tengah itu ditandai dengan kedatangan mereka ke kantor KPU setempat di jalan majapahit, Kota Pekalongan. Selain menemui ketua KPU dan sejumlah komisioner lainya, mereka juga menyerahkan kembali surat keputusan kepengurusan DPC Partai Demokrat Kota Pekalongan yang masih tegak lurus kepada ketua umumnya Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.



Di depan kantor KPU, belasan pengurus DPC itu juga sempat meneriakkan yel-yel penolakan hasil KLB yang memilih Moeldoko sebagai ketua umum. Ketua KPU Kota Pekalongan Rahmi Rosyada Thoha menyambut baik kedatangan pengurus DPC Partai Demokrat yang ini. Sampai saat ini KPU masih berpegang pada SK DPC Partai Demokrat yang diketuai AHY.



Sementara itu ketua DPC Partai Demokrat Kota Pekalongan Asrar, usai menemui ketua KPU menegaskan bahwa pihaknya sampai saat ini solid mendukung kepengurusan yang dipimpin oleh AHY dan menolak KLB yang memilih Moeldoko.



Jika ada pihak-pihak lain yang mengatas namakan DPC Partai Demokrat Kota Pekalongan selain pihaknya, Asrar menyatakan akan melaporkannya kepada pihak berwajib.