SOURCES:Fox 5, CNN, The Sun, Youtube / Justin Kobylka, Instagram @jkobylka
GEORGIA - Pecinta reptil mungkin akan tertarik dengan ular bermotif emoji ini.
Inilah ball python putih langka yang memiliki tiga buah wajah emoji pada bagian tubuhnya. Ball python dengan motif emoji ini dijual dengan harga yang fantastis yaitu 6.000 USD atau senilai Rp 86 juta.
Piton bermotif unik ini mendapatkan perhatian dari warganet setelah Justin Kobylka, seorang pembiak ular ternama dari Georgia, mengunggah sebuah video di akun Instagramnya pada Kamis, 11 Maret lalu.
Kepada CNN, Justin mengatakan bahwa satu dari setiap 20 ular memiliki motif emoji smiley face pada bagian atasnya.
Dan selama 19 tahun ia membiakkan ular, ini adalah pertama baginya menemukan tiga motif emoji dengan wajah tersenyum pada satu ular.
Sebenarnya pada tahun 2017 lalu, ular piton emoji milik Justin juga sempat menarik perhatian netizen dan saat itu bisa laku terjual dengan harga 4,500 USD atau sekitar Rp 65 juta.