JAKARTA, KOMPAS.TV - Aprilia Manganang resmi ditetapkan sebagai laki-laki usai Pengadilan Tondano mengabulkan permohonan penggantian namanya (19/3).
Nama Aprilia Manganang pun kini telah resmi berganti nama menjadi Aprilio Perkasa Manganang.
Kepada Kompas TV Aprilio mengungkapkan rasa bahagianya tersebut.
Bagi Aprilio, 19 Maret 2021 merupakan momen bersejarah dalam dirinya. Ia mengaku telah menunggu momen tersebut sepanjang hiduptnya.
"Ini momen yang saya tunggu selama 28 tahun. Tanggal 19 Maret ini buat saya hari kemenangan. Udah lama saya tunggu, saya bersyukur banget bisa bertemu Bapak (Andika Perkasa) dengan ibu (Hetty Andika Perkasa)", ungkap Aprilio saat diwawancara Kompas TV (19/3).
Menanggapi hal tersebut, istri dari Kepala Staf Angkatan Darat Hetty Andika Perkasa tak banyak bicara.
Ia tampak terharu bahagia setelah mendengar putusan pengadilan tersebut.
Hetty mengaku, sangat menyayangi Aprilio seperti anaknya sendiri.
"Saya sebagai istri Kepala Staf Angkatan Darat, saya juga sebagai ibu asuh Kowad. Saya ibu asuhnya. Saya sangat menyayangi dia seperti anak saya sendiri", ungkapnya kepada Kompas TV.