Terjadi Kebakaran di Kwitang Jakarta Pusat, 12 Truk Damkar Dikerahkan

2021-03-13 2

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kebakaran terjadi di permukiman warga di kawasan Kwitang, Jakarta Pusat. Puluhan petugas membutuhkan waktu satu jam untuk memadamkan api.

Api muncul dari salah satu rumah di Jalan Kembang 5, Kwitang, pada 13 Maret 2021 pagi.



Warga pun melapor ke petugas pemadam kebakaran yang datang dengan mengerahkan 12 truk pemadam.

Banyaknya barang isi rumah serta material bangunan yang mudah terbakar membuat api semakin berkobar.

Pemadaman api juga terkendala jarak antar bangunan yang rapat di sekitar lokasi.

Tidak ada korban jiwa dan penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik.



Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.

Free Traffic Exchange