TORAJA, KOMPAS.TV - Sebuah rumah di Kecamatan Sanggalangi Toraja Utara, Sulawesi Selatan longsor, pasca hujan dengan intensitas tinggi mengguyur kawasan tersebut.
Satu rumah warga di lingkungan Pune, Kelurahan Pa'pae-Lean, Kecamatan Sanggalangi, Toraja Utara, Sulawesi Selatan rusak akibat longsor.
Proses evakuasi puing bangunan belum dapat dilakukan, karena dalamnya tebing kawasan longsor.
Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun warga di kawasan rawan longsor diimbau untuk mengungsi, karena curah hujan masih tinggi.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi Indonesia masih akan menghadapi cuaca ekstrem.
BMKG menyebut terdapat 22 provinsi di Indonesia yang harus mewaspadai cuaca ekstrem, di tengah musim penghujan.
Salah satu penyebab cuaca ekstrem yakni anomali akibat terjadinya fenomena la nina.