Pimpinan DPRD Banjarmasin Usul Mobil Dinas Baru, Ketua Dewan Sebut Selaras Keinginan Pemkot

2021-03-02 3

BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Sejumlah mobil bekas pemakaian sejumlah unsur pimpinan DPRD Banjarmasin nampak terparkir di parkiran depan Balai Kota Banjarmasin pada selasa siang (2/3/2021).

Terhitung dari januari 2021, 4 mobil dinas berjenis sedan bermerek camry tersebut sudah dikembalikan kepada Pemerintah Kota Banjarmasin.

Dikonfirmasi melalui salurah telefon, Ketua DPRD Kota Banjarmasin, Harry Wijaya, mengatakan bahwa dewan mengusulkan pergantian mobil baru karena melihat kesetaraan unsur pimpinan dewan dengan pimpinan daerah.

Ia menilai sepatutnya pejabat baru juga mendapatkan mobil dinas yang baru dan bukan bekas dari pejabat sebelumnya.

"Kenapa ada usulan itu, kami menyelaraskan usulan Pemerintah Kota, yang mana pemerintah kota berkeinginan setiap ada pelantikan pejabat baru, itu mempunyai fasilitas mobil dinas baru, bukan mobil bekas kepala daerah sebelumnya," ucap Harry Wijaya.

Disinggung terkait saat ini Banjarmasin baru saja selesai dilanda banjir dan kemungkinan usulan tersebut akan menjadi kontroversi di masyarakat, Harry menyatakan tentu saat ini pihaknya dan pemerintah harus mendahulukan penanganan pasca banjir sebelum usulan penggantian mobil baru tersebut.

Sementara, Kepala Sub Bagian Rumah Tangga dan Pengadaan Barang Bagian Umum Sekretariat Daerah Kota Banjarmasin, Lukman Hakim, mengatakan mobil dinas tersebut sudah digunakan sejak periode lalu dan memasuki tahun ke 5.

"Itu dikembalikan, nanti jenisnya itu bukan sedan lagi, tapi diganti mobil-mobil yang bisa dipakai ke lapangan. Sementara yang dikembalikan ini akan dilelang," terangnya.

Sedangkan untuk total anggaran yang akan dikeluarkan untuk membeli empat mobil dinas baru tersebut mencapai sebesar 2 miliar rupiah dari APBD tahun 2021, sementera mobil yang lama akan dilelang.

Free Traffic Exchange