KEDIRI, KOMPAS.TV - Imbas banjir yang melanda ibu kota sejumlah perjalanan kereta api dari dan menuju Jakarta dibatalkan. Akibatnya puluhan penumpang di Stasiun Kota Kediri terpaksa membatalkan tiket keberangkatannya.
Banjir yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya membuat sejumlah perjalan kereta api jarak jauh dibatalkan. Salah satunya adalah tujuan Stasiun Kota Kediri.
Sejak minggu sore ada 2 kereta api yang dibatalkan keberangkatannya yakni Gajayana dan Singasari. Akibatnya ada 91 penumpang yang terpaksa tiket keberangkatannya dibatalkan.
"kalau hari senin ini ada 1 kereta api tujuan jakarat yang dibatalkan yakni KA Gajayana dengan total penumpang yang dibatalkan mencapai 22 orang" imbuh kepala Stasiun Kota Kediri
Sementara itu semua biaya tiket kereta api akan dikembalikan 100 persen bagi penumpang yang membatalkan perjalannya. PT. KAI sendiri belum bisa memastikan kapan perjalan kereta api menuju Jakarta kembali normal. Hal itu dikarenakan adanya rel kereta api di wilayah Jakarta yang masih terendam banjir.
#Kediri #Banjir #Keretaapi #Jakarat #Beritakediri