Pemkot Pekalongan Tetapkan Tanggap Darurat Bencana

2021-02-10 343

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Dilanda banjir sejak sepekan lalu, kondisi Kota Pekalongan benar-benar memprihatinkan. Nyaris seluruh wilayah yang ada terdampak bencana ini. Tak mau menunggu lama, Pemkot Pekalongan pun langsung menyatakan Kota Pekalongan dalam kondisi tanggap darurat bencana banjir.



Penyampaian masa tanggap darurat ini disampaikan langsung oleh Wali Kota, Saelany Machfudz di lokasi pengungsian di masjid Al Karomah, Kota Pekalongan, senin pagi lalu.



Menurut Wali Kota banjir yang semakin membesar ini sudah merendam 22 kelurahan dari 27 kelurahan yang ada di Kota Pekalongan. Selain ada belasan ribu warga terdampak dan mengungsi di berbagai lokasi pengungsian. Penetapan masa tanggap darurat bencana ini dilakukan untuk mempermudah penanganan dan bantuan kepada para warga yang terdampak banjir.



Penetapan masa tanggap darurat bencana ini akan dilaksanakan selama dua minggu sampai dengan tanggal 20 februari mendatang.

Free Traffic Exchange