KABUPATEN BANJAR, KOMPAS.TV - Berselang dua pekan, Wakil Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Banjar, Nurgita Tyas Saidi Mansyur kembali mengawali penyuntikan Vaksin Sinovac Covid-19 tahap ke dua di Kabupaten Banjar, Jumat (5/2/2021).
Istri Wakil Bupati Banjar tersebut menjalani vaksin dari rumah Jabatan Wakil Bupati Banjar dengan didatangi petugas dari Dinas Kesehatan.
Nurgita Tyas mengaku hanya mengalami efek samping ringan beberapa waktu setelah menerima vaksin.
Namun, ia juga merasakan disuntik vaksin justru membawa tubuh lebih rileks dan berenergi untuk melakukan kegiatan.
Selain itu, istirahat yang didapatkan pun menjadi lebih baik karena tidur terasa lebih nyenyak.
Nurgita Tyas pun berharap masyarakat tak perlu takut untuk menjalani vaksin.
"Jadi yang dirasakan badan terasa lebih ringan saja, semakin berkeringat meriangnya semakin cepat hilang, Cuma tidur lebih nyenyak," ucapnya.
Untuk pelaksanaan vaksinasi di kabupaten banjar tahap pertama, sebanyak 3165 orang yang telah dilakukan penyuntikan dan target pada tahap kedua semua yang telah divaksin tahap pertama tersebut/ diharapkan dapat kembali menjalani