Video Detik-detik Penangkapan Pelaku Pengeroyokan Prajurit TNI di Gorontalo

2021-02-03 312

GORONTALO, KOMPAS.TV - Tim gabungan dari TNI - Polri, menangkap 4 orang pelaku pengereyokan kepada Prajurit TNI dari Satuan Intel Yonif 715 Gorontalo.

Pelaku ditangkap dari tempat persembunyiannya di atas gunung.

Ini adalah video amatir yang memperlihatkan detik-detik penangkapan pengeroyok Prajurit TNI Pratu Miftahul Ikhsan Rambe.

Empat orang pelaku pengeroyokan Pratu Miftahul Ikhsan Rambe ini ditangkap oleh aparat gabungan TNI - Polri.

Pelaku ditangkap dari tempat pelariannya di atas gunung di Kelurahan Tenda, Kecamatan Hulondalangi, Kota Gorontalo.

Dari empat pelaku tersebut, satu diantaranya berinisial RJ diduga menjadi pelaku utama dalam aksi pengeroyokan tni.

Polisi menjelaskan, pengeroyokan kepada korban bermula di salah satu tempat hiburan malam di Kelurahan Wongkaditi, Kota Gorontalo.

Sebelumnya, dua prajurit TNI yang bertugas di Yonif 715 Gorontalo dikeroyok oleh sejumlah warga di Kota Gorontalo.

Insiden pengeroyokan ini terekam kamera pemantau (CCTV), dalam video tersebut anggota TNI diduga dianiaya dengan menggunakan benda tumpul.

Akibatnya, satu dari dua anggota TNI yang dikeroyok mengalami luka di bagian kepala yang diduga akibat benda tumpul.