Polisi Tetapkan Sopir Chacha Sherly jadi Tersangka

2021-01-07 828

SEMARANG, KOMPAS.TV - Satuan Lalu Lintas Polres Semarang, Jawa Tengah, menetapkan satu tersangka dalam kecelakaan yang menewaskan seorang selebritas, mantan personel grup Trio Macan.

Polisi menetapkan sopir yang mengendarai mobil Chacha Sherly, sebagai tersangka.

Dari hasil penyelidkan penyebab kecelakaan di tol semarang solo pada senin lalu di kilometer 428, disebabkan karena mobil yang ditumpangi selebritas eks personel trio macan ini, kemudinya lepas kendali, hingga mobil ditabrak bus.

Kecelakaan beruntun di tol Semarang ini terjadi, saat korban hendak kembali ke Jakarta dari Sidoarjo, Jawa Timur.

Sebelumnya polisi melakukan gelar perkara kejadian, kecelakaan lalu lintas di tol Semarang-Solo, yang menewaskan mantan personel Trio Macan, Chacha Sherly.

Kecelakaan yang terjadi di kilometer 428 ini turut menyebabkan kecelakaan beruntun, yang melibatkan tujuh mobil lain.

Dari video amatir yang direkam petugas, sejumlah kendaraan ringsek seusai kecelakaan di tol. Para korban luka langsung dibawa ke rumah sakit.

Kecelakaan beruntun ini terjadi Senin sore, di tol Semarang-Solo, kilometer 428, ruas ungaran-banyumanik, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Pasca kecelakaan selasa sore, jenazah eks personel Trio Macan, Yeselly Agus Stevi, alias Chacha Sherly, langsung dikebumikan, di TPU Aspol Wage, pada Selasa malam.

Pemakaman Chacha diiringi sanak keluarga, dan kerabat. Menurut keluarga, Yeselly Agus Stevi, atau Chacha Sherly, dikenal sebagai sosok yang ramah, baik, dan supel.