AMBON,KOMPAS.TV-Bertempat di Gong Perdamaian Kota Ambon, produsen es krim Aice Grup dan Gerakan Pemuda Ansor bersama Kepala Staf Kepresidenan melakukan kampanye gerakan distribusi dan edukasi penggunaan lima juta masker medis.
Sebanyak 20 kabupaten dan kota yang tersebar di Indonesia akan menjadi sasaran utama kampanye ini. Kegiatan distribusi dan edukasi penggunaan masker akan mengkombinasikan kebijakan pemerintah dengan kelompok pemangku kepentingan di masyarakat.
Di Ambon sendiri, sebanyak 150 ribu masker yang akan disalurkan. Penyaluran masker jelang perayaan natal ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam memutus rantai penyebaran covid-19