PONTIANAK, KOMPAS.TV - Adu argumentasi antara peserta aksi dan petugas satgas covid-19 terjadi di tengah aksi damai yang digelar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia atau PMII Kalbar di bundaran Digulis Pontianak.
Satgas covid-19 mendesak agar aksi damai ini dapat segera dibubarkan, sebab kerumunan peserta aksi rentan terpapar virus. Selain itu, aksi damai yang dilakukan dianggap tidak memiliki izin dari pihak kepolisian.
Setelah didesak satgas covid-19, peserta aksi akhirnya membubarkan diri. PMII Kalbar mengaku kecewa terhadap desakan satgas covid-19.
Menurut mereka, aksi damai yang dilakukan telah mematuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker. Meski demikian, PMII mengaku mendukung penuh upaya satgas covid-19 dalam menangani pandemi covid-19 di Kota Pontianak.
Dalam aksinya PMII Kalbar menyatakan sikap penolakannya terhadap kelompok masyarakat yang memecah persatuan dan kesatuan di Indonesia. Mereka juga mengajak masyarakat mengecam keras tindakan radikalisme dan intoleransi.
Simak informasi lain dari Kota Pontianak dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak.
#Covid19 #AksiDamai #Pontianak