Forkopimda Maluku Kecam Demo Oknum Warga Maluku

2020-11-27 950

AMBON,KOMPAS.TV-Unjuk rasa kelompok oknum warga di Jakarta yang mengatasnamakan masyarakat indonesia timur, terkhususnya Maluku dan Kota Ambon mendapat respon tegas dari sejumlah pimpinan daerah di Maluku. Diantaranya Gubernur Maluku Murad Ismail dan Wali Kota Ambon Richard Louhenapessy. Mereka menilai aksi yang dilakukan tidak sejalan dengan kehidupan kerukunan masyarakat di Ambon Maluku.

Dalam pernyataan sikap Forkopimda Kota yang dibacakan Wali Kota Ambon Richard Louhenapessy, menghimbau warga untuk tidak terpancing pada hal hal yang bersifat memecah belah harmonisasi kehidupan orang basudara terkusunya yang ada di Kota Ambon.