Sumsel Luncurkan Digitalisasi Data

2020-11-25 2,217

PALEMBANG, KOMPAS.TV - Kemudahan akses data terutama di Pemerintah Daerah, didorong untuk memudahkan masyarakat mendapatkannya, dengan digitalisasi.

Sumatera Selatan, meluncurkan digitalisasi data melalui aplikasi Simata.

Sistem Informasi Satu Data, atau Simata Sumsel mulai diluncurkan. Digitalisasi data melalui aplikasi ini, diharapkan menjadi sumber informasi untuk masyarakat yang mencari informasi yang diperlukan dan berhubungan dengan Sumatera Selatan.

Simata, nantinya berisi berbagai informasi yang dapat diakses mudah, sehingga masyarakat tak kesulitan lagi mencari data dari berbagai sumber.

Pembaharuan data di aplikasi yang baru diluncurkan tersebut, dapat dilakukan secara konsisten dan rutin, agar masyarakat mendapat informasi terbaru dari aplikasi tersebut, yang diinginkan.

Kepala BPS Sumsel, menarangkan Simata yang digagas Kominfo Provinsi ini merupakan prosedur tetap, karena selama ini tata kelola data yang diatur dalam Perpres 39 tahun 2019, untuk membentuk Satu Data Indonesia.

ada Simata, secara umum menampilkan informasi detil tentang Sumatera Selatan, namun ada beberapa data hanya spesifik dapat diakses orang tertentu.

Data spesifik yang tak dapat diakses tersebut, dilakukan agar aplikasi tidak disalahgunkan, seperti kepentingan politik dan lainya.

#Data #Digital #SatuDataIndonesia