BANDUNG, KOMPAS.TV - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi, KPK, kembali memeriksa Bupati Bandung Barat, Aa Umbara, di gedung BPKP, Bandung.
Untuk kedua kalinya, Bupati Bandung Barat, Aa Umbara, dimintai keterangannya oleh penyidik Pomisi Pemberantasan Korupsi, KPK.
KPK meminta Keterangan dari orang nomer satu di Kabupaten Bandung Barat di gedung BPKP, Bandung, kamis lalu.
Sekitar pukul 19.30 wib, penyidik KPK keluar gedung BPKP dengan membawa berkas dan dua koper hasil penyelidikan, usai memeriksa Bupati Bandung Barat, Aa Umbara, selama 7 jam.
Hingga penyidik KPK meninggalkan lokasi pemeriksaan, Bupati Bandung Barat, Aa Umbara, tidak menampakkan batang hidungnya, untuk menghindari wartawan.
IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjawabarat/
Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/