BANDUNG. KOMPAS. TV - Polisi menangkap pencuri sepeda di asrama TNI AD di bandung. Pelaku ditangkap ketika sedang bermain game online.
Dua orang tersangka pencurian sepeda ditangkap anggota kepolisian polsek lengkong . Aksi pencurian sepeda tersebut dilakukan di asrama TNI AD yakni di pusat kesenjataan kavaleri bandung.
Tersangka ditangkap, ketika sedang bermain game online di warnet di kawasan cikawao bandung.
Tersangka mengaku menjual sepeda hasil curiannya di facebook seharga satu juta rupiah.
Dari pengakuan tersangka, dirinya sudah 12 kali melakukan pencurian sepeda.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, tersangka terancam hukuman empat tahun penjara.
Untuk lebih tahu berita terup date seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjawabarat/
Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/